Dilansir dari Journal of Stem Cells and Regenerative Medicine, bahwa pengertian sel punca (Stem Cell) adalah suatu sel yang memiliki kemampuan untuk memperbaharui dirinya sendiri (self-renewal) serta kemampuan untuk berdiferensiasi menjadi berbagai jenis sel. Meskipun sel punca merupakan sel yang belum terdiferensiasi, sel punca dapat menghasilkan sel yang terspesialisasi, seperti sel otot jantung, sel darah atau sel saraf (Journal of Stem Cell Research and Therapy).
Kepala Pusat Riset Vaksin dan Obat BRIN, Masteria Yunovilsa Putera menjelaskan, riset tentang sel punca telah lama dilakukan dan dikembangkan oleh periset BRIN. Dirinya merinci bahwa dalam perjalanan riset tersebut, mereka telah menghasilkan publikasi dan paten.
Pertama, Teknologi mikroenkapsulasi berbasis alginat dapat memelihara viabilitas sel punca mesenkim (Journal of Stem Cell Research & Therapy dan Galenika Journal of Pharmacy), di mana aplikasinya akan digunakan untuk terapi luka kronis;
Kedua, sitokin dan faktor pertumbuhan dapat mendiferensiasikan sel punca mesenkim menjadi sel osteosit (Journal of Stem Cell Research and Therapy) dan Paten terdaftar (S00201800977) serta sel kondrosit (Paten terdaftar No P00201911582);