IPOL.ID – Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono mengaku akan menyiapkan asupan gizi untuk menekan angka stunting di Jakarta. Hal ini disampaikan Heru saat mengecek langsung kondisi stunting dan penanganannya di Kelurahan Semper Barat, Cilincing, Jakarta Utara.
Turut hadir dalam kunjungan tersebut Kepala Dinas Kesehatan DKI Jakarta, Widyastuti dan Wali Kota Jakarta Utara, Ali Maulana. Setelah mengecek langsung ke lokasi, PJ Gubernur Heru menyampaikan data terkini bayi yang dinilai rawan stunting.
“Di Cilincing ini kader di kelurahan yang membantu itu aktif, maka sementara waktu ditemukan 777 bayi dengan status rawan stunting. Dengan adanya Pak Lurah, Pak Camat, Pak Walikota, Ibu Kepala Dinas yang turun langsung maka tingkat keberhasilannya itu di Cilincing sudah lulus kira-kira 134 bayi atau sebesar 17 persen, untuk itu saya ucapkan terima kasih kepada semua pihak yang terlibat,” ujar Heru di Ruang Publik Terpadu Ramah Anak (RPTRA) Triputra Persada Hijau, Semper Barat, Jakarta Utara, Selasa (31/1/2023).