IPOL.ID – Salah jika menganggap dengan beramal atau berinfak, harta kita akan berkurang. Sebaliknya berinfaq dan bersedekah justru akan membuat rezeki semakin berlimpah. Hal ini sesuai dengan firman Allah dalam surat Al Baqarah ayat 261. Di dalam ayat tersebut dijelaskan bahwa orang yang berinfaq selayaknya orang yang menanam sebutir biji dan dia akan memanen tujuh kali lipat dari yang ditanamnya.
Istilah infak sendiri berasal dari bahasa Arab yakni anfaqa-yunfiqu yang berarti membelanjakan. Secara khusus, infak diartikan sebagai membelanjakan harta di jalan Allah Swt atau mengeluarkan sebagian harta yang tujuannya untuk kepentingan umat.
Nah, dikutip dari berbagai sumber, berikut ini adalah 12 keutamaan infak yang bisa dirasakan seorang muslim:
- Dicintai Allah SWT
Tujuan utama seorang hamba beribadah adalah untuk mendapatkan Cinta-Nya. Ada banyak cara untuk bisa meraih Cinta-Nya. Berinfak merupakan salah satu bentuk amalan yang bisa dilakukan seorang hamba agar bisa dicintai oleh Allah Swt. Allah Swt mencintai hamba-Nya yang berinfak baik dalam keadaan lapang maupun sempit.
- Mendapatkan naungan Allah Swt di hari akhir
Dalam sebuah riwayat dijelaskan bahwa di padang mahsyar kelak, tiada perlindungan atau naungan selain dari perlindungan Allah Swt. Untuk bisa mendapatkan naungan-Nya di hari akhir, berinfak menjadi amalan yang dianjurkan.
- Menambah keberkahan harta yang dimiliki
Seorang hamba yang menginfakkan harta miliknya di jalan Allah Swt, maka Allah Swt akan memberikan keberkahan terhadap hartanya.