IPOL.ID-Produsen otomotif roda dua asal China, Yadea yang fokus dengan motor listrik akan segera menyapa konsumen Indonesia melalui jaringan Indomobil pada ajang Indonesia International Motor Show (IIMS).
Direktur Indomobil Emotor Internasional, Gerry Kertowidjojo mengatakan bahwa Yadea sudah sangat eksis di kancah internasional melalui kendaraan listriknya. Hal ini juga sejalan dengan Indonesia yang sudah mulai membuka gerbang untuk motor maupun mobil listrik sejak beberapa waktu terakhir.
“Industri otomotif Indonesia sudah mulai bergerak ke arah elektrifikasi sejak beberapa tahun terakhir. Ditambah lagi pasar sepeda motor listrik di Indonesia terus meningkat tak hanya di kota-kota besar saja. Karena alasan tersebut, Indomobil menghadirkan opsi kendaraan listrik yang terbaik untuk konsumen Indonesia,” kata Gerry Kertowidjojo dalam keterangan resminya, Sabtu.
Pada ajang IIMS 2023 nanti, pihaknya akan membawa berbagai kejutan melalui produk-produk unggulannya yang akan menyita perhatian para pengunjung IIMS selama 10 hari.