Oleh anak Samia kunci kontak sepeda motor pelaku dicabut, sehingga keduanya dapat diamankan dengan barang bukti kotak amal masjid.
“Pas ditanya enggak mengakui kalau sudah mencuri. Tapi kan di tas mereka ada bukti kotak amalnya. Ada dua kotak, satu dari sini. Satunya lagi enggak tahu itu kotak darimana,” katanya.
Kedua pelaku berikut barang bukti diamankan ke kantor Kelurahan Klender. Hal ini guna mencegah amuk warga yang emosi dengan ulah pencurian itu.
Kini pelaku berikut barang bukti kotak amal sudah diamankan di Mapolsek Duren Sawit guna proses penyelidikan lebih lanjut.
“Beberapa hari lalu mereka sebelumnya ke sini, pesan kopi. Enggak tahu mantau dulu atau bagaimana. Kalau di warung saya ini sudah kasus pencurian kotak amal kedua,” ujar dia.
Kini kedua pelaku terpaksa harus meringkuk di sel tahanan Mapolsek Duren Sawit, Jakarta Timur, akibat ulah pencurian kotak amal yang mereka lakukan. (Joesvicar Iqbal)