“Kegiatannya sangat bermanfaat untuk masyarakat, jadi lebih produktif juga. Terus bisa jalan sehat, jadi menyehatkan tubuh. Masyarakat juga sangat antusias untuk berolahraga, kan pagi-pagi,” ungkap Asti.
Dia pun berharap, ke depan, kegiatan GMP di Kota Bandung bisa semakin digencarkan lagi agar semakin banyak masyarakat merasakan manfaat dari kegiatan-kegiatan yang diselenggarakan GMP.
“Semoga kegiatan GMP ke depannya bisa menjadi lebih baik lagi, dan juga bisa berkembang lebih maju lagi,” harap Asti. (Joesvicar Iqbal/msb)