“Dengan jumlah BUMD dan aset yang luar biasa, perlu atensi dan menjadi perhatian khusus dari pemerintah daerah. Ini potensi dan peluang yang bisa kita maksimalkan untuk mewujudkan kesejahteraan rakyat melalui BUMD,” ucap Fatoni.
Fatoni menyebut, sinergi merupakan salah satu kunci sukses dan berkembangnya BUMD. Menurutnya, banyak yang bisa dihasilkan BUMD. Hal itu di antaranya, dominasi kepemilikan saham Pemda, kelengkapan potensi dan sumber daya yang dimiliki, dapat memperkuat pembiayaan dan jaringan, pertukaran teknologi dan informasi, serta pemerataan pembangunan.
“Kemendagri juga sangat mendukung pengelolaan BUMD yang profesional, mandiri, inovasi, dan memiliki tata kelola yang baik,” pungkas Fatoni.(Yudha Krastawan)