IPOL.ID – Ketua Umum PSSI, Erick Thohir menyatakan Indonesia siap menggelar Piala Dunia U-20 yang tinggal 73 hari lagi.
Terpilihnya PT Juara Raga Adidaya (JUARAGA) lewat produknya apparel Juara sebagai pemegang lisensi merchandise resmi untuk Piala Dunia U-20 2023, menurut Erick sebuah terobosan karena produk lokal bisa terlibat di hajatan akbar yang akan diselenggarakan di Indonesia.
“Piala Dunia U-20 tinggal 73 hari lagi, saya rasa ini persiapan tercepat yang pernah saya emban dan juga Pak Menpora Zaenuddin Amali. Kita perlu kerja keras bersama, waktu yang mepet bukan alasan tidak bisa. Peluncuran menchandise Juara adalah bagian dari kita untuk memeriahkan event terbesar kedua FIFA yaitu kejuaraaan dunia U-20. Ayo, segera viralkan,” ajak Erick yang juga Ketua LOC (Local Organizing Committee) di acara peluncuran menchandise di Atrium Mall FX Sudirman, Jakarta, Rabu (8/3).
Dalam acara yang dihadiri Menpora, Zaenuddin Amali, yang juga wakil ketua PSSI, Erick menyatakan masyarakat Indonesia bisa dibilang beruntung bisa menyaksikan langsung Piala Dunia U-20. Ajang yang melibatkan 24 negara ini menjadi pentas yang membuka jalan bagi pemain-pemain belia dunia untuk menjadi superstar di masa datang.