Sejurus Wisnu menyatakan ke depan akan digelar kegiatan bagus untuk dikerjasamakan bersama serikat-serikat buruh yang ada di Ciayumajakuning. Sebab, Ciayumajakuning merupakan kawasan sentra industri, UMKM, pangan, yang strategis dalam penguatan industri nasional.
Buruh yang tergabung di GBB Cirebon Raya juga turut mendeklarasikan dukungan kepada Ganjar Pranowo agar menjadi Presiden 2024.
Menurut mereka, Ganjar merupakan sosok yang mau mendengar, duduk bersama, dan berdialog dengan kaum buruh. Serta sosok yang mengedepankan musyarawah mufakat dalam menyelesaikan persoalan industrial, ketenagakerjaan, dan kesejahteraan rakyat.
“Kami GBB Cirebon Raya dengan bersungguh-sungguh dan penuh kesadaran, mendukung Bapak Ganjar Pranowo menjadi Presiden Republik Indonesia pada Pemilu 2024,” tukas Wisnu diikuti para peserta.
Selain itu, GBB Cirebon Raya turut mengadakan Forum Musyawarah Hubungan Industrial (FMHI) di Cirebon. Bertema ‘Cirebon Maju, Rakyat Sejahtera, Kolaborasi dan Harmonisasi antara Pengusaha, Pelaku usaha dan Pekerja’ di Hotel Zamrud, Sukapura, Kejaksan, Kota Cirebon.