“Selama bendera kotak-kotak itu belum berkibar, semuanya bisa terjadi. Sehingga, penting bagi saya untuk berpikir lebih sederhana dan tenang,” kata pebalap asal Spanyol itu.
Sependapat, rekan satu timnya yakni Michael Ruben Rinaldi mengatakan telah bangkit dari Race 1 WSBK Mandalika pada hari Sabtu (4/3), meskipun ia tidak bisa bersanding dengan Bautista di atas podium di Race 2.
Ia mengaku sempat melakukan kesalahan kecil namun berakibat fatal bagi posisinya di lap terakhir Race 2, yang akhirnya direbut oleh Toprak Razgatlioglu (Pata Yamaha) dan Xavi Vierge (HRC).
“Hari ini rasanya (motor saya) mencapai limit, dan sayangnya saya tidak bisa melaju lebih jauh lagi dan membawa pulang gelar yang saya inginkan. Saya terlalu banyak berpikir, karena sepeda motor saya sempat tidak stabil, dan saya hanya mencoba untuk mengontrol sepeda saya, agar tidak crash,” ungkap Rinaldi.
“Saya hari ini merasa kuat dan cepat di trek, saya merasa kuat, namun kami perlu bekerja lebih baik dan cermat,” imbuhnya. (bam/ant)