IPOL.ID – Menjalankan bisnis bukanlah hal yang mudah, terlebih bagi seseorang yang memiliki keterbatasan. Namun, Widi Nugraha meyakini bahwa setiap orang harus mendapat kesempatan yang sama dan setiap orang mampu melompat tinggi menggapai cita-cita.
“Saya percaya siapa pun dapat menjadi orang sukses dan melompat lebih tinggi, tanpa terkecuali,” kata Widi yang sehari-hari bekerja sebagai pengrajin batik seperti dilansir dari BNI, Sabtu (4/3).
Widi memasarkan produknya di Rumah BUMN Ngawi Batik Fosil Widi Nugraha. Kain batik yang dijual Widi sangat unik, memiliki motif berbentuk manusia purba yang laris manis di Ngawi.
Selain sebagai pengrajin kain batik, Widi Nugraha juga menawarkan busana siap pakai yang pengerjaan pola serta proses jahitnya dikerjakan oleh kaum difabel. Widi meyakini bahwa semua orang memiliki kesempatan yang sama untuk berhasil.
Dalam membuat batik, Widi Nugraha terinspirasi dari keindahan alam dan sejarah, sehingga kain batik yang dihasilkannya dipenuhi dengan corak dedaunan dan gambar manusia purba.