Burundi mengalami kesulitan. Sementara itu, upaya Indonesia lewat umpan lambung termasuk lemparan ke dalam Pratama Arhan tidak berhasil.
Pada menit ke-45+4 bola tembakan Ricky Kambuaya juga terblok. Skor 0-0 tidak berubah sampai babak pertama berakhir.
Pelatih Shin Tae-yong mengganti Stefano Lilipaly dengan Witan Sulaeman sebelum babak kedua bergulir. Pergantian juga dilakukan kubu Burundi.
Timnas Indonesia hampir kebobolan menit ke-51. Kesigapan Syahrul Trisna mampu menggagalkan dua percobaan Burundi melalui Nduwarugia Christophe dan Musore Aaron.
Garuda mencetak gol menit ke-61 melalui Witan Sulaeman. Gol berawal dari umpan tarik Dendy Sulistyawan, dimana bola tak bisa diceploskan Dimas Drajad sebelum disambut Witan.
Skor menjadi 1-1 menyusul gol yang dibuat Saido Berahino menit ke-80. Gol dibuat dengan sundulan, dimana bola yang coba dihadang Syahrul Trisna tetap masuk ke gawang Indonesia.
Burundi kembali mencetak gol menit ke-90. Giliran Bigirimana Abedi yang mencetak gol dengan sundulan memaksimalkan umpan silang.