IPOL.ID – Satu unit rumah makan Lesehan Ayam Kampung Kebagusan, di Jalan Raya Kebagusan, Kelurahan Kebagusan, Kecamatan Pasar Minggu, Jakarta Selatan kebakaran, Jumat (28/4) sekitar pukul 11.30 WIB. Seekor kucing mati terpanggang dalam peristiwa itu.
Ustaz Umar, 50, pemilik rumah makan Lesehan Ayam Kampung Kebagusan menuturkan, peristiwa kebakaran yang melanda rumah makannya itu mulanya terjadi ketika dia selesai mandi hendak melaksanakan salat Jumat, tiba-tiba api membesar di lantai 2.
“Mana mau mengisi khotbah Jumatan juga di masjid sekitar sini, saya melihat api sudah membesar di lantai 2, itu habis mandi,” kata Ustaz Umar ditemui ipol.id di TKP kebakaran di kawasan Kebagusan, Jumat (28/4).
Kali pertama, sambungnya, api terlihat di antara kamar karyawan dan musala di lantai 2. Awal dugaan penyebabnya dari korsleting listrik. Karena posisi di bawah kompor sedang tidak menyalakan kompor. Tidak ada bensin juga di atas maupun di bawah (dapur warung makan) kejadiannya begitu cepat.
Kemudian kipas angin, colokan listrik hp semuanya mati (off). Kuat diduga percikan api menyambar tempat tidur seorang karyawannya. “Kami di rumah makan ini tadi berempat, saya, isteri, anak dan adik kemudian seorang karyawan. Rumah makan baru buka dua hari, karena sebelumnya baru balik mudik juga,” ujar Umar mengenakan topi.
Bahkan ketika api membesar menyambar dapur dan sampai api padam kompor selang gas pun masih menempel.
“Tadi sempat ditolong sama mobil Dinas Pertamanan Jakarta Selatan untuk memadamkan apinya, kemudian datang lima kendaraan operasional Damkar Jakarta Selatan,” tukasnya.
Dalam peristiwa kebakaran itu, Ustaz Umar sedih, karena dia dan seluruh penghuni di rumah makan tidak sempat menyelamatkan kucing peliharaannya yang sedang sakit di lantai 2 kamar karyawannya.
“Saya baru ingat, astaghfirullah kucing peliharaan yang abis ketabrak, mati. Padahal kucing itu sedang dalam perawatan di lantai 2 kamar karyawan saya. Kami sayang binatang hingga pelihara kucing jalanan di sini, tadi sudah dikubur kucingnya,” ungkap Umar sedih.
Pasca kebakaran yang meludeskan rumah makannya tersebut, Umar akan merintis lagi dari awal usaha rumah makan ayam kampung gepreknya itu. “Tapi lagi bingung cari modal dulu ini buat bangun usaha ayam kampung geprek ini,” pungkasnya. (Joesvicar Iqbal)