Pelatih basket putri Indonesia Lin Chi Wen menyebut kemenangan dan gelar juara yang diraih adalah buah dari kerja keras yang selama ini dilakukan pemain.
“Hasil ini bukan karena saya, tapi pemain dan seluruh tim ofisial yang telah bekerja keras untuk mencapai prestasi ini, NOC Indonesia dan CdM (Tim Indonesia) kami bisa mencetak sejarah buat basket Indonesia,” kata Lin Chi Wen.
Di sisi lain, Ayu yang merupakan forward timnas bakset putri Indonesia menyebut sangat senang dan bangga bisa mempersembahkan medali emas pertama buat Indonesia.
“Yang pasti seneng banget, saking senangnya karena ini memang impian saya bisa memberikan medali emas bagi Indonesia dan mencetak sejarh bagi Indonesia. Medali emas ini pasti buat saya, orang tua saya, pelatih, teman-teman, seluruh rakyat Indonesia, dan seluruh pecinta basket Indonesia,” sebut Ayu saat mengunjungi Rumah Indonesia. (bam)