IPOL.ID – Tidak ada yang meragukan kemampuan pelatih Indra Sjafri. Di tangannya, timnas diasah skill dan teknik sehingga timnas sepakbola U-22 mampu menggondol emas Sea Games 2023. Namun jangan juga lupakan daya juang dan mental para pemain kita. Sebab, disitulah kunci kemenangan mampu diraih.
Apalagi juara Asia Tenggara sudah 32 tahun tidak diraih. Meruntuhkan mental block, dan menjaga kepercayaan diri pemain tentu bukan pekerjaan mudah. Tantangan itulah yang dicoba ditangani oleh tim psikolog timnas yang berasal dari kampus Universitas Airlangga (Unair) Surabaya.
Salah satu tim psikolog yang resmi ditunjuk oleh Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) dan Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) adalah dosen psikologi Unair Afif Kurniawan.
Dalam kesempatan itu, Afif Kurniawan bersama dua rekan psikolog lainnya Steven Halim dan Laksmiari Saraswati memastikan kondisi psikologis atlet dari pra-latihan, latihan, pra-pertandingan, pertandingan hingga pasca-pertandingan.
Sebagai informasi, Afif juga sempat menjadi staf pelatih bidang pengembangan psikologi atlet Persebaya selama tiga musim berturut turut, mulai 2017 sampai 2020. Selain itu, ia banyak berkecimpung pada psikologi olahraga dan pendampingan para atlet. Salah satunya tim nasional baseball softball putri untuk Asean Games 2018.