IPOL.ID – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menjadwalkan pemeriksaan Kepala Biro (Kabiro) Kepegawaian Mahkamah Agung (MA), Supadmi. Supadmi sedianya akan diperiksa sebagai saksi kasus dugaan suap pengurusan perkara dengan tersangka Sekretaris MA, Hasbi Hasan (HH).
Adapun pemeriksaan saksi dilakukan di Kantor KPK RI, Jalan Kuningan Persada Kavling 4, Setiabudi, Jakarta Selatan, Senin (26/6).
“Pemeriksaan atas nama Supadmi Pegawai Mahkamah Agung atau Kepala Biro Kepegawaian Mahkamah Agung,” ujar Kabag Pemberitaan KPK Ali Fikri di Jakarta, Senin (26/6).
Sejauh ini, KPK sudah menetapkan Sekretaris MA Hasbi Hasan dan mantan Komisaris Independen PT Wika Beton, Dadan Tri Yudianto sebagai tersangka baru kasus tersebut.
Adapun, Dadan sudah ditahan di Rutan Gedung lama KPK, Jalan HR Rasuna Said, Kuningan, Jakarta Selatan. Sedangkan Hasbi, masih lolos dari penahanan.
Kasus ini merupakan pengembangan dari Operasi Tangkap Tangan (OTT) terhadap Hakim Agung pada MA, Sudrajad Dimyati, pada 21 September 2023 lalu. OTT tersebut terkait suap pengurusan perkara di MA. Pasca OTT, KPK kemudian menetapkan 17 orang sebagai tersangka.
Namun, KPK baru mengumumkan identitas 15 tersangka, sedangkan dua tersangka lainnya, belum diumumkan terkait peran, konstruksi perkara maupun pasal yang disangkakan.(Yudha Krastawan)
KPK Garap Kabiro Kepegawaian Mahkamah Agung Terkait Suap Pengurusan Perkara
