IPOL.ID – PT Pertamina (Persero) serta Subholding dan Anak Perusahaannya meraih 40 penghargaan pada Indonesia Social Responsibility Award (ISRA) 2023, di Solo, pekan lalu.
Penghargaan ini merupakan apresiasi atas komitmen dan konsistensi Pertamina Group dalam pemberdayaan dan peningkatan ekonomi kerakyatan masyarakat melalui program-program Community Involvement and Developement (CID) dengan prinsip Creating Shared Value (CSV).
Pertamina Group sukses meraih berbagai award pada 6 kategori program penghargaan ini, diantaranya Economic Empowerment, Cultural Preservation, Education, Gender Equality & Social Inclusion.
Selain itu, Health Quality Improvement, Climate Changes Mitigation, CSR Video Documentation, Biodiversity Conversation serta satu perhargaan khusus ISRA 2023 : People of The Year.
Untuk kategori Economic Empowerment, Pertamina melalui tim Small Medium Enterprise Partnership Program (SMEPP), berhasil menyabet peringkat Gold untuk program UMK Go Global, dan peringkat Silver untuk program Pinky Movement, dimana kedua program tersebut adalah program unggulan yang telah dilakukan dan terus dikembangkan secara berkelanjutan selama beberapa tahun ini.