IPOL.ID – PT Datascrip bekerja sama dengan Yayasan Fotografi Indonesia, Majelis Pendidikan Kristen (MPK), dan Asosiasi Guru Marketing Indonesia (AGMARI) menyelenggarakan kelas fotografi virtual bertajuk “Be Creative Be You”.
Kelas ini diikuti oleh 411 orang peserta dari guru, siswa, dan siswi dari berbagai kota di seluruh Indonesia secara gratis, yang merupakan bentuk program Corporate Social Responsibility (CSR) dari Canon dan PT Datascrip.
Tujuan utama dari acara ini adalah memberikan wawasan dan edukasi tentang fotografi kepada guru dan para pelajar di seluruh Indonesia, sehingga mereka mampu menciptakan konten foto yang kreatif, bercerita, dan bermakna. Terlebih jika hasil karya foto tersebut ingin diunggah ke media sosial, tentunya harus disajikan dengan kualitas yang maksimal dan mampu memberikan dampak positif bagi orang lain yang melihatnya.
Kelas fotografi virtual ini terdiri dari tiga sesi yang masing-masing diisi oleh fotografer profesional dari Yayasan Fotografi Indonesia. Pada sesi pertama yang dilaksanakan pada tanggal 21 Juni 2023, Rasyid Ridha memberikan materi tentang Fotografi Dasar. Peserta diajak untuk memahami konsep dasar fotografi seperti pengaturan exposure, komposisi, dan teknik pengambilan gambar.