IPOL.ID – Tanaman herbal di Indonesia memiliki banyak manfaat kesehatan. Salah satunya untuk penderita diabetes. Pengobatan diabetes, selain dengan obat-obatan yang diresepkan dokter memang bisa menggunakan berbagai ramuan herbal. Ramuan ini berasal dari berbagai jenis tanaman yang kemudian diracik sendiri di rumah.
Lantas, apa saja tanaman herbal yang ampuh untuk penderita diabetes? Berikut beberapa tanaman yang direkomendasikan:
1. Kayu manis
Kayu manis memiliki manfaat yang baik untuk penderita diabetes. Melansir Medical News Today, sebuah ulasan pada 2016 lalu menemukan bukti penelitian pada manusia bahwa kayu manis dapat meningkatkan kadar glukosa plasma puasa (FPG) atau hemoglobin A1c (HbA1c).
Kemudian, ulasan lain di 2019 menyebutkan, dari 16 penelitian ada bukti bahwa kayu manis dapat membantu mengurangi glukosa darah dan resistensi insulin pada penderita prediabetes dan diabetes tipe 2 Untuk mengurangi diabetes Anda bisa mencampur kayu manis dalam teh atau penambah rasa pada makanan yang dipanggang.