IPOL.ID – Tim mahasiswa dari Institut Teknologi Bandung berhasil meraih juara 1 ajang Civil Innovation Challenge 2023. Tim tersebut keluar sebagai juara lewat inovasi perkuatan lereng pada tanah yang tidak stabil.
Tim dengan nama “Kuya Kapal Api” itu terdiri atas Vincent Siswaji, Andreas Setiawan, Nur Rama Adamas, dan Kelsen Fernandi. Keempatnya merupakan mahasiswa Program Studi Teknik Sipil angkatan 2020. Tim ini dibimbing oleh dosen Fakultas Teknik Sipil dan Lingkungan (FTSL), Yuamar Imarrazan Basarah.
Civil Innovation Challenge merupakan kegiatan kompetisi di bidang teknik sipil yang diadakan oleh Keluarga Mahasiswa Teknik Sipil Universitas Gajah Mada (UGM). Acara ini telah memasuki tahun yang ke-11. Tema yang dibawakan kompetisi ini adalah “Inovasi Solutif sebagai Langkah Antisipasi terhadap Ketidakstabilan Tanah untuk Merealisasikan Daerah Tangguh Bencana”.
Kompetisi ini terdiri dari dua babak, yaitu penyisihan dan final. Pada babak penyisihan, peserta diharuskan membuat lima inovasi perkuatan lereng pada suatu perumahan. Sementara pada babak final, peserta diminta membuat pemodelan lereng tegak dengan box ukuran 50 x 50 x 60 cm serta presentasi metode perkuatan lereng tegak 90 derajat dengan menggunakan geosintetik.