IPOL.ID – Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) dosen prodi magister Pendidikan Keagamaan Buddha (PKB) Sekolah Tinggi Agama Buddha (STAB) Nalanda Jakarta bersama mahasiswa magister terus dilakukan. Kali ini mereka menyalurkan sejumlah bantuan di Bali.
Sebagai bagian dari pelaku pendidikan, dalam hal ini guru atau dosen memiliki tiga tugas pokok diantaranya adalah melakukan PKM (Pengabdian Kepada Masyarakat), disamping mengajar dan meneliti.
PKM dosen prodi PKB Sekolah Tinggi Agama Buddha Nalanda Jakarta membawa serta mahasiswa program magister dengan mengambil lokasi di Kota Denpasar dan Singaraja, Bali 23-24 Juli 2023.
Berbagai aktivitas pilihan PKM diantaranya pemberian edukasi, bakti sosial, mengajar, kuliah umum, berceramah, kelas bimbingan meditasi, dan lainnya.
Dalam kegiatan PKM dosen dan mahasiswa prodi magister STAB Nalanda bertemakan ‘Performanced Teacher, Smart Student’ dimaksudkan bahwa guru yang memiliki kinerja bagus akan menghasilkan siswa yang cerdas.
Kegiatan pada hari pertama tanggal 23 juli 2023, dilakukan edukasi kepada para pelajar, belajar mengajar di Sekolah Minggu Buddhis, sekaligus memberikan alat tulis, tas dan alat makan pada anak-anak Sekolah Minggu Buddhis di Vihara Asoka Arama.