IPOL.ID – Duta Besar RI untuk Finlandia merangkap Estonia, Ratu Silvy Gayatri, menghadiri acara peresmian Bali Restaurant. Dalam bahasa Finlandia, restoran ini disebut Ravintola Bali. Dikatakan, hadirnya kuliner khas tanah air di negeri orang, merupakan sebuah bentuk gastgrodiplomasi, yakni memperkenalkan RI melalui diplomasi kuliner.
“Restoran ini tentu dapat menjadi jembatan bagi masyarakat Finlandia untuk lebih mengenal Indonesia,” kata Dibes Silvy di Helsinki Finlandia baru-baru ini. Disamping itu, lanjutnya, hadirnya kuliner asli Indonesia di Finlandia diharapkan dapat semakin mempererat people-to-people contact antara masyarakat Finlandia dengan masyarakat Indonesia.
Restoran Bali ini berlokasi tidak jauh dari pusat Kota Helsinki tersebut didirikan oleh diaspora Indonesia di Finlandia, Ibu Christie Chasslam dan suaminya, Prof. Markku Känninen.
Acara peresmian Bali Restaurant dilengkapi dengan doa bersama dan dilanjutkan dengan pemotongan tumpeng oleh Dubes RI. Para tamu yang datang lalu dihibur dengan penampilan tarian Topeng Bali dan dilanjutkan mencicipi beragam menu yang disajikan oleh Bali Restaurant.