Pada kesempatan itu juga Gardu Ganjar memperkenalkan figur Ganjar Pranowo kepada para peserta.
Wahyu mengungkapkan bahwa Gardu Ganjar sebagai wadah penyampaian aspirasi berkomitmen bakal terus memberikan kontribusi nyata untuk membantu masyarakat.
“Tentunya banyak program yang akan kami lakukan. Tentunya program-program itu bisa memberikan manfaat kepada masyarakat. Bukan hanya sekedar UMKM, tetapi di kalangan lain seperti halnya nelayan, petani dan kalangan milenial,” ungkap dia.
Sementara, Suswati, 42, warga sekitar menuturkan, aksi Jumat berkah yang digagas Gardu Ganjar membawa banyak manfaat, baik kepada masyarakat maupun para pelaku usaha.
“Ini kita dapat merasakan jajanan di sini ada banyak, banyak juga yang merasa senang, merasa bangga. Ya semestinya sih bisa dilanjutkan mudah-mudahan bisa lanjut terus bisa bantu UMKM yang lainnya,” tutup Suswati. (Joesvicar Iqbal/msb)