IPOL.ID-Para pemain dan pecinta tenis di Indonesia hari ini mendapatkan kado indah pada peringatan hari Kemerdekaan bangsa Indonesia yang ke 78 tahun, diajang turnamen Amman BNI M25K seri kedua yang digelar di lapangan tenis hotel Sultan Jakarta.
Torehan kemenangan yang di persembahkan M. Rifqi Fitriadi di nomor tunggal putra serta kemenangan di sektor ganda melalui Christhoper Rungkat/Nathan Barki, menjadi sebuah kebahagian tersendiri bagi penonton, yang berhasil di persembahkan oleh para petenis petenis Indonesia ini.
Kemenangan ini di awali lewat nomor tunggal, dimana petenis Indonesia Muhamad Rifqi Fitriadi membuka asa nya untuk menggapai gelar juaranya, mulai mendekati kenyataan setelah berhasil merebut tiket babak perempat final turnamen Amman BNI M25K seri kedua.
Menghadapi wakil Thailand Maximus Jones, satu-satunya wakil tunggal Indonesia diajang M25K seri kedua ini, di set pertama sempat mendapat perlawan sengit dengan permainan agresifnya yang di kembangkan oleh lawannya dimana hingga 8 game berlangsung, terjadi skor imbang 4-4.