Lebih lanjut, Aji mengatakan kompetisi rakyat ini sangat diminati ditengah oase kompetisi resmi yang terstruktur dan melibatkan rakyat sebagai aktor dan unit aktif di masyarakat. Setelah sukses menggelar 112 pertandingan babak penyisihan, dirinya berharap babak 8 besar LIBRA Piala Prabowo Solo Raya akan lebih seru dan menarik.
“Tim-tim yang lolos adalah tim terbaik, saya lihat kekuatan 8 (delapan) tim ini relatif seimbang, dan kami fasilitasi dengan sistem home-away, 2 pertandingan agar setiap tim bisa mengatur strategi dan cara terbaik untuk meraih kemenangan. Saya berterimakasih kepada puluhan ribu masyarakat Solo Raya yang mengapresiasi positif LIBRA Piala Prabowo ini, pesan-pesan ini tentu akan saya sampaikan langsung ke beliau, sebagai suatu bentuk kolaborasi positif untuk kemajuan generasi bangsa kedepan,” paparnya. (bam)