“Prestasi yang dicapai ini dihasilkan melalui proses pembinaan yang berkesimbungan antara PB WI dan Pengprov WI se-Indonesia serta pertandingan yang rutin digelar PB WI. Sirkuit Nasional Taolu secara virtual yang sudah berjalan dalam beberapa seri secara sejak pandemi Covid-19 melanda itu telah membuahkan hasil,” ujar Herman Wijaya yang juga Kabid Binpres Taolo PB WI dan bos Sasana Rajawali Sakti ini.
Secara terpisah, Josh Tiesto mengaku senang bisa menyumbangkan dua medali emas bagi Timnas Wushu Junior Indonesia. “Saya senang bisa menyumbangkan 2 medali emas. Dan, saya akan terus berlatih untuk bisa meraih prestasi yang lebih tinggi lagi,” kata Josh yang bernaung di Sasana Rajawali Sakti Pluit Jakarta. .
Perolehan Medali Timnas Wushu Junior Indonesia :
6 Medali Emas dari Nomor Taolu
1. Josh Tiesto Tanto (Sasana Rajawali Sakti Jakarta – 2 Emas dari Nandao dan Nangun Grup A)
2. Noach Daiki Santoso (Garuda Emas Semarang- 2 Emas dari Nandao dan Nanquan Grup B)
3. Breena Jeffelin Susanto dari Xiao Yao Surabaya (Taijijian Grup C Putri)
4. Devia Nalini Firdaus (Garuda Emas Semarang/Jianshu Grup B)