Bahkan, lanjut dia, kawasan ini merupakan investasi yang terus meningkat nilainya setiap tahun. Tren tersebut akan terus naik seiring dengan semakin lengkapnya kawasan ini dengan beragam fasilitas gaya hidup berskala internasional yang menjadi incaran banyak orang terutama para urban dwellers.
Asiana Group melihat peluang ini dengan memperkenalkan hunian vertikal terbarunya TwoSenopat untuk menjawab permintaan pasar. Hunian vertikal yang ditawarkan mengusung konsep all balanced menjadikan TwoSenopati pilihan tepat bagi penduduk kota yang ingin tinggal di kawasan eksklusif SCBD.
Dengan jumlah terbatas, yang tidak lebih dari 100 unit menjadikan TwoSenopati incaran baru bagi mereka yang mengidamkan gaya hidup modern layaknya tinggal di luar negeri. Mobilisasi ke berbagai lokasi seperti pusat perkantoran, pusat kebugaran, supermarket, tempat makan terbaik, hingga mal-mal ternama yang bergengsi di Jakarta Selatan juga sangat mudah.
TwoSenopati menawarkan hunian bintang lima dengan berbagai fasilitas terbaik bagi para pemiliknya. Termasuk grand lobby, ruang mezzanine, postal drop, pengawasan keamanan 24 jam, dan on-site concierge untuk kenyamanan hidup.