Ketua Umum Yayasan BPK Penabur Adri Lazuardi, menyampaikan Festival Catur Pelajar Tingkat Nasional BPK Penabur 2023 merupakan kelanjutan kerjasama yang intensif antara BPK Penabur dengan PB Percasi dan Sekolah Catur Utut Adianto (SCUA). Kegiatan ini akan dimulai pada 9 September mendatang.
“Festival ini merupakan lanjutan kerjasama kami yang intensif yang di tahun dimulai sejak tahun 2019. Tahun 2023 ini festival ini diikuti 1.622 pecatur dari 13 provinsi, 54 kabupaten/kota. Festival ini akan hadir di empat kota yakni Bandar Lampung, Jakarta, Cirebon dan Bandung,” ujarnya.
“MURI juga mencatatkan ini sebagai turnamen terbanyak secara langsung di empat kota tahun ini. Saya harap Mas Menteri berkesempatan mengunjungi sekolah kami yang lain di beberapa provinsi sekaligus menyaksikan bagaimana potensi bangsa sedang kami upayakan dididik menjadi generasi best,” tutupnya. (bam)