Sementara itu, Kepala Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan dan Pertanian (KPKP) Suharini Eliawati mengatakan, pihaknya juga telah melaksanakan program pembinaan UMKM dalam penguatan ekonomi masyarakat kota dan pesisir melalui berbagai produk pangan dan kerajinan tangan.
“Hingga saat ini, sekitar 19 ribu orang pelaku UMKM telah kita bina. Mereka bergerak di bidang pertanian perkotaan (urban farming), peternakan, dan perikanan. Kami juga telah berhasil mendapatkan olahan pertanian sampai dengan triwulan II tahun 2023 mencapai 97,08 ton,” ujarnya.
Suharini mengatakan, keberhasilan ini tak lepas dari sinergi yang dilakukan dengan berbagai pihak untuk mengupayakan para pelaku UMKM di Jakarta dapat naik kelas. Harapannya, keragaman UMKM di berbagai sektor ini juga dapat memperkuat ketahanan ekonomi secara keseluruhan, dan memberikan kontribusi besar dalam menciptakan lapangan kerja, serta meningkatkan pendapatan masyarakat melalui produk dan layanan yang terjangkau.(Sofian Ismanto)