IPOL.ID – Jumlah korban tewas akibat ledakan dan kebakaran di sebuah depot bahan bakar di Nagorno-Karabakh bertambah menjadi 170 orang, demikian kantor berita Armenpress melaporkan pada Jumat (29/9) yang mengutip para pejabat setempat.
Menhutip Reuters, ledakan tersebut terjadi ketika ribuan etnis Armenia melarikan diri dari daerah kantong yang memisahkan diri tersebut setelah para pejuang mereka dikalahkan oleh Azerbaijan dalam sebuah operasi militer.
Pihak berwenang belum memberikan penjelasan mengenai penyebab ledakan tersebut.
Jumlah korban meningkat tajam dari pengumuman sebelumnya oleh pihak berwenang Karabakh yang melaporkan 68 orang tewas pada Selasa malam.
Upaya penyelamatan di lokasi ledakan terus berlanjut.
Hingga Jumat pagi, lebih dari 84.700 dari 120.000 etnis Armenia yang menyebut Nagorno-Karabakh sebagai rumah mereka telah menyeberang ke Armenia. (far)
Jumlah Korban Tewas Akibat Ledakan Depot Bahan Bakar di Karabakh Jadi 170 Orang
