IPOL.ID – Sukarelawan Komunitas Sopir Truk (KST) Banten mengadakan Kongkow to Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) dan Sosialiasi Ganjar Pranowo di Kampung Ketos Pancuran, RT 02/RW 05, Kelurahan Sindangsari, Kecamatan Pasar Kemis, Kabupaten Tangerang, Banten.
Herman selaku Koordinator Komunitas Sopir Truk Banten mengatakan, kehadiran mereka mendapat sambutan positif dari warga maupun pelaku UMKM sekitar.
“Kegiatan kami ini juga menyasar para rekan sesama sopir truk, keluarga sopir, montir, dan warga sekitar,” ujar Herman di Kampung Ketos Pancuran, Sindangsari, Pasar Kemis, Kabupaten Tangerang, Rabu (6/9).
Dalam kegiatan itu, KST Banten tidak hadir dengan tangan kosong. Mereka datang dengan memberikan sejumlah bantuan.
“Kami berikan bantuan berupa baju, topi, minyak, dan sejumlah bingkisan lainnya,” kata dia.
Mereka pun tak lupa untuk menyosialisasikan sosok Ganjar yang juga menjadi agenda utama dari KST Banten.
“Alhamdulillah, respons warga sangat positif. Tak sedikit dari mereka yang sudah mengenal dan siap untuk mendukung Pak Ganjar,” kata dia.