“Surat Rekomendasi itu untuk mendukung kegiatan masyarakat, misalnya masyarakat Jember yang sebagian besar bekerja sebagai petani padi dan Nelayan” imbuh Wahyudi.
Dalam kesempatan yang sama, Wakil Ketua Komisi VII DPR Bambang Haryadi mengapresiasi kegiatan ini dan mengharapkan agar BPH Migas selalu bersinergi dengan DPR untuk menciptakan manfaat bagi masyarakat.
“Terima kasih kepada BPH Migas yang telah menyelenggarakan Seminar Umum Diseminasi Informasi bersama DPR RI. Kami sangat merasakan manfaat keberadaan BPH Migas, antara lain dalam pengawasan distribusi BBM bersubsidi,” tuturnya.
Bambang mengharapkan agar BPH Migas dapat terus bekerja secara cermat, mengingat tugas yang diemban tidak ringan yaitu mewujudkan keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia, seperti memastikan ketersediaan BBM, memastikan akses BBM, dan terjangkaunya harga BBM bagi masyarakat, terutama BBM bersubsidi. Selain itu, juga memastikan agar BBM subsidi tepat sasaran dan tepat volume.
Kegiatan ini juga dihadiri oleh Wakil Ketua DPRD Kabupaten Jember Ahmad Halim, dan Sales Area Manager (SAM) Retail Malang PT Pertamina Patra Niaga Jatimbalinus Alam Kanda Winali, serta Sales Branch Manager (SBM) Rayon V Malang Pertamina Patra Niaga Jatimbalinus Zico Aldillah Syahtian.