Elvin Halim juga menambahkan sebagai bentuk dukungan dalam menyukseskan event ini, Bank Artha Graha Internasional memberikan banyak promo menarik bagi para peserta dan masyarakat yang hadir.
“Kami memberikan promo cashback untuk peserta dan pengunjung yang berbelanja di tenant yang ada di dalam area event Tour of Kemala. Kami juga menyediakan Sport Massage hanya dengan membayar Rp1 dan berbagai games menarik lainnya di booth kami,” katanya.
Sebanyak lebih dari 100 tenant UMKM akan berjualan di area event Tour of Kemala. Untuk mempermudah pengunjung dalam bertransaksi, Bank Artha Graha Internasional QRIS sebagai salah satu sistem pembayaran. Selain mudah, dengan bertransaksi melalui QRIS dari aplikasi agi milik Bank Artha Graha Internasional, pengunjung akan mendapatkan promo cashback sebesar 50%.
Selain itu, para pengunjung juga dapat mengunjungi booth Bank Artha Graha Internasional karena terdapat banyak hadiah dan aktivitas menarik, salah satunya adalah sport massage yang bisa didapatkan hanya dengan membayar Rp1 dengan bertransaksi menggunakan agi.