IPOL.ID – Menjelang musim penghujan, Pemkot Administrasi Jakarta Timur tengah mempersiapkan dalam mengantisipasi genangan dan pencegahan banjir pada 17 lokasi dengan melakukan pembangunan saluran air.
Plt Asisten Perekonomian Pembangunan dan Lingkungan Hidup Sekretariat Kota Jakarta Timur, Eka Darmawan, memimpin rapat koordinasi membahas pelaksanaan pembangunan saluran, saluran penghubung dan kelengkapannya melalui sistem e-katalog tahap V Tahun Anggaran 2023, di Ruang Rapat IV, Lantai 2, Blok A, Kantor Walikota Jakarta Timur, Selasa (10/10).
Sebanyak 17 lokasi bakal dikerjakan Suku Dinas Kota Administrasi Jakarta Timur tahun ini. Hadir Kepala Seksi Pembangunan Suku Dinas Sumber Daya Air Kota Administrasi Jakarta Timur, Tengku Saugi.
Selain itu, hadir perwakilan pihak kecamatan dan kelurahan serta para kepala seksi ekbang seluruh kelurahan yang akan dilakukan pembangunan saluran di 17 lokasi di Jakarta Timur.
“Ini memang perlu dilakukan koordinasi kerja sama baik dari pemerintah dan warga masyarakat, karena hasil pembangunan dari hasil Musrenbang akan direalisasikan tahun ini, karena merupakan usulan kepentingan masyarakat,” kata Eka di Jakarta Timur, Selasa (10/10).