IPOL.ID – Peraturan presiden (perpres) tentang pengembangan Esports di Indonesia dipercaya pemerintah akan mendorong banyaknya kreator-kreator Indonesia melahirkan produknya hingga bertaraf dunia.
Hal itu disampaikan Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Dito Ariotedjo, saat membuka Piala Presiden Esports 2023 di Tennis Indoor, Komplek Olahraga Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Sabtu (21/10).
“Saya harap dengan nantinya akan lahir Perpres tentang pengembangan Esports di Indonesia akan mendorong kreator-kreator game lokal bisa lebih melahirkan produk-produknya yang bisa dikembangkan hingga ke taraf internasional,” kata Dito, mengutip Senin (23/10).
“Karena pengembangan ini tidak ada batas dan semoga nantinya karya anak bangsa Indonesia bisa dinikmati di seluruh dunia,” tambah Menpora.
Dalam main event Piala Presiden Esports 2023, Menpora Dito juga memberikan dukungannya terdapat beberapa tim putri yang turut serta. Pemerintah lanjutnya, memberikan dukungan adanya tim putri yang mengikuti berbagai cabang olahraga apapun.