IPOL.ID – Kasus mesin tungku uap pabrik cincau di Jalan Cipinang Muara III, Kelurahan Cipinang Muara, Kecamatan Jatinegara, Jakarta Timur pada Rabu (25/10) tak hanya mengakibatkan korban luka. Satu unit rumah warga rusak dibuatnya.
Korban, Tri Wendasari, 35, warga Jalan Kapitan, RT 17/RW 04, Kelurahan Klender, Kecamatan Duren Sawit mengalami luka di kepala akibat rumahnya tertimpa mesin tungku yang terpental saat ledakan.
Kendati jarak rumah Wendasari dari pabrik cincau berjarak sekitar 200 meter, tapi kencangnya ledakan membuat mesin tungku uap berbahan besi itu terpental jauh hingga rumah korban terdampak.
Kakak Wendasari, 35, Alim Sawana mengungkapkan, awal kejadian itu adiknya sedang berada di dapur, kemudian terkena puing tembok saat mesin tungku menimpa rumahnya.
“Kejadian sekitar pukul 13.30 WIB. Saat itu korban lagi mau ke dapur, tiba-tiba terdengar suara ledakan dan kepala adik saya kena batu (puing tembok),” tegas Alim pada awak media di Jakarta Timur, Rabu (25/10).
Akibat luka tersebut Wendasari mengalami pendarahan di bagian kepala. Kini korban masih menjalani penanganan medis di Rumah Sakit (RS) Yadika Pondok Bambu, Duren Sawit.
Namun belum diketahui pasti kondisi korban, pihak keluarga memastikan akan meminta ganti rugi kepada pemilik pabrik cincau atas terkait biaya perawatan medis dan kerusakan rumah.
Akibat kejadian ruang dapur rusak berat, dan ruang tamu rumah terdampak kerusakan puing bangunan dengan kerugian materil belum dapat diperkirakan.
“Saya akan minta (ganti rugi). Adik saya jadi korban kena kepalanya. Pihak pabrik belum kemari, tapi tadi sudah didatangi kepolisian. Katanya bosnya lagi enggak ada,” beber Alim.
Merujuk keterangan pekerja pabrik cincau, mesin tungku uap meledak saat proses produksi diduga akibat kelebihan tekanan dan suhu yang terlampau panas.
“Tiba-tiba saat menuang cincau meledak. Memang biasanya kan panas, mungkin tekanan (uap) tinggi, pembukaan kecil jadi enggak stabil,” ungkap pekerja pabrik cincau, Yusril, 33.
Jajaran Polsek Jatinegara juga telah memasang garis polisi pada area pabrik cincau untuk proses penyelidikan guna memastikan penyebab ledakan.
Dua pegawai pabrik cincau di lokasi saat kejadian juga dibawa ke Polsek Jatinegara untuk dimintai keterangan lebih lanjut. (Joesvicar Iqbal)
Tungku Uap Pabrik Cincau Meledak Terkena Rumah di Jatinegara, Warga Terdampak Minta Ini
