IPOL.ID – Pakar hukum internasional, Hikmahanto Juwana berpendapat ada empat skenario yang dapat menghentikan agresi militer Israel ke Palestina. Pertama, Israel telah berhasil menangkap para pemimpin pejuang Hamas atau menemukan mereka dalam kondisi tidak bernyawa.
Selanjutnya Israel akan menempatkan otoritasnya untuk memastikan pejuang Hamas tidak melakukan serangan ke Israel.
“Namun bila serangan Israel untuk mencari petinggi Hamas dihadapi oleh para pejuamg Hamas maka serangan akan berlangsung lama. Terlebih bila serangan dihadapi oleh rakyat sipil Palestina yang tidak menginginkan tanahnya diambil oleh Israel,” kata Hikmahanto dalam keterangan tertulisnya kepada media, Senin (6/11).
Skenario kedua, lanjutnya adalah bila terjadi pergantian pimpinan di Israel. Saat ini, PM Benjamin Netanyahu sedang menghadapi protes dari sebagian masyarakatnya.
“Bila memang terjadi pergantian pimpinan maka diharapkan pemimpin baru Israel lebih lunak dalam kebijakan menghadapi Hamas dan bersedia untuk mengakhiri serangan,” ujar Hikmahanto.