IPOL.ID – Kembali terjadi guru pria menerima kekerasan dari seorang siswa di SMKN 1 Woha, Kabupaten Bima, Nusa Tenggara Barat (NTB), Muhammad Sofyan menjadi korban penganiayaan.
Akibat menegur sejumlah siswa, MH (16) mendatangi Sofyan lalu tanpa bersalah ia memukul gurunya di bagian wajah.
Sofyan menerima pukulan berkali-kali dan mengakibatkan dirinya mengalami luka lebam di bagian pipi. Kejadian itu terjadi pada Selasa pagi (7/11).
Kepala SMKN 1 Woha, Tursana, mengatakan pasca kejadian ini, pihak sekolah setempat telah memanggil terduga pelaku dan orang tua wali murid. Mereka telah diberikan pembinaan dengan pemberian sanksi siswa terkait dikeluarkan dari sekolah.
“Kami sudah kembalikan siswa ke orang tuanya untuk mencari sekolah lain yang cocok buat dia. Bukan keluarkan, tapi kembalikan ke orang tuanya,” ungkap dia.
Selain saksi dikeluarkan dari sekolah, terduga pelaku juga telah dilaporkan ke Mako Polsek Woha. Kepala sekolah berharap polisi bisa mengusut tuntas kasus pemukulan tersebut agar memberikan efek jera terhadap bersangkutan dan peserta didik lainnya.