Lanjut Rezal, anak-anak muda seharusnya menjadi salah satu tokoh untuk membangkitkan kemajuan NKRI, merevitalisasi, mengulas kembali dan membangkitkan semangat juang untuk bangsa ini agar lebih maju dan baik.
Dia menilai, gerakan Orda sangat positif, terutama jika seluruh anak muda dan kaum milenial berada di dalamnya. Gerakan Orda itu pun bisa membangkitkan semangat anak muda untuk berperan aktif di dalam berbagai persoalan bangsa.
Ke depan, kata Rezal, gerakan Orda di Kota Bogor akan dilakukan dengan berbagai kegiatan diskusi – diskusi yang melibatkan seluruh anak muda dan kaum milenial. Terutama mahasiswa dan mahasiswi diseluruh kampus yang ada di Bogor.
“Kita akan melakukan diskusi-diskusi di masing-masing kampus yang ada di Bogor. Tujuannya untuk bagaimana kita bisa melanjutkan perjuangan tokoh-tokoh sebelumnya, dan kita bisa memperjuangkan dan membangkitkan kembali semangat anak muda. Jumlah kampus di Bogor ada 21 universitas, dan kami akan melakukan gerakan Orda di sana,” jelasnya.