IPOL.ID-Sekretaris Jenderal Relawan Pengusaha Muda Nasional (Repnas) @alvinkennedy11 menyebut pihaknya mendukung penuh rencana Calon Presiden (Capres) nomor urut 2 Prabowo Subianto menciptakan Mobil Nasional sebagai bagian revitalisasi industri otomotif nasional.
“Dukungan ini sejalan dengan inisiatif energi hijau dan kendaraan listrik, yang tidak hanya menunjukkan komitmen Indonesia dalam menurunkan tingkat emisi karbon dioksida (CO2), tetapi juga mendukung aktif pencapaian program global Net Zero Emission (NZE),” ujar Alvin
Alvin menekankan inisiatif GreenEnergy & Electric Vehicle (EV) bukan hanya merupakan langkah besar bagi Indonesia dalam industri otomotif, tetapi juga menegaskan tekad menjadi pemimpin manufaktur otomotif di kawasan ASEAN.
Selain itu, hal ini juga menunjukkan kemampuan Indonesia dalam mengelola sumber daya manusia secara mandiri dan mengoptimalkan proses hilirisasi mineral nikel dan sumber energi hijau lainnya.
“Sebagai negara dengan populasi hampir 300 juta jiwa, Indonesia harus berdiri di barisan terdepan dalam inovasi industri otomotif. Dengan keahlian engineering yang luar biasa dan ketersediaan bahan baku yang melimpah, sudah saatnya kita memiliki Mobil Nasional,” kata Alvin.