IPOL.ID- Calon Presiden nomor urut 02, Prabowo Subianto melakukan safari politik di Provinsi Banten, Minggu (3/12/2023).
Prabowo mengunjungi sejumlah tempat, mulai dari makam Sultan Maulana Hasanudin di Banten Lama, Kota Serang.
Kemudian ia mendatangi kediaman Abuya Murtadho dan Abuya Muhtadi Dimyati Cidahu, Kecamatan Cadasari, Kabupaten Pandeglang.
Sebelum bersilaturahmi dengan kedua ulama kharismatik tersebut, Prabowo berziarah ke makam Abuya Muhammad Dimyati.
Dalam setiap kesempatan, Prabowo membagikan kaus bergambar dirinya dan cawapres Gibran Rakabuming Raka.
Gaya Prabowo membagikan kaus dengan cara keluar dari moonroof mobil Toyota Alphard putih yang ia tumpangi.
Kemudian ia melempar kaus pada warga yang meneriakan namanya.Sesekali Prabowo juga melambaikan tangan pada warga.
Pemandangan itu terlihat di jalan raya Serang Pandeglang, tepatnya di Kecamatan Karangtanjung, Pandeglang.
“Pak Prabowo, pak Prabowo,” teriak ibu-ibu yang langsung dilempar kaus oleh Prabowo.
Capres Prabowo Subianto mengaku, mendapat amanat dari dua ulama kharismatik di Provinsi Banten tersebut.