IPOL.ID-Raksasa Ibukota Persija Jakarta ditahan imbang Persita Tangerang 1-1 pada laga lanjutan Liga 1 di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, Minggu (3/12).
Tampil di depan publik sendiri, Persija sempat tertekan di 10 menit awal. Kecepatan para pemain Persita membuat tuan rumah cukup kewalahan.
Beruntung Persija memiliki trio bek tangguh: Muhammad Ferarri, Rizky Ridho, dan Ondrej Kudela yang tampil solid dan bisa meredam serangan skuad Pendekar Cisadane.
Selepas 10 menit, Persija perlahan keluar dari tekanan dan nyaris unggul pada menit ke-12. Oliver Bias berhasil menusuk dari sisi kanan dan melepaskan umpan tarik kepada Rio Matsumura.
Matsumura kemudian melepaskan tembakan di dalam kotak penalti namun bola masih bisa diblok kiper Persita Kartika Ajie.
Matsumura kembali mendapat peluang emas lewat aksi individu ciamik pada menit ke-30. Sayang tembakan kaki kirinya masih bisa diblok Kartika Ajie.
Dua menit berselang Hanif Sjahbandi nyaris membawa Persija unggul. Tapi, tembakan Hanif pun masih membentur tiang kiri gawang.