IPOL.ID–Pengurus Pusat (PP) PBVSI akan melakukan pembinaan pemain usia dini dengan mencari atlet yang memiliki talenta bolavoli melalui Pengprov PBVSI di seluruh Indonesia dan akan dibina dan disekolahkan, paling lama April 2024 mendatang.
Hal tersebut diungkapkan Ketua Umum PP. PBVSI, Imam Sudjarwo dalam sambutan penutupan Rapat Kerja Nasional (Rakernas) PBVSI di Padepokan Voli Jenderal Polisi Kunarto, Sentul, Bogor, Senin (22/1/2024).
Menurut orang nomor satu di PP. PBVSI itu, nantinya pihaknya akan mencari 14 atlet bolavoli dari berbagai daerah. “Kita akan kumpulkan dari berbagai provinsi dan kemudian kita seleksi hingga mendapatkan 14 atlet,” kata Imam.
Rakernas yang dilaksanakan pertama kali pada kepengurusan PP. PBVSI periode 2023-2027 ini diikuti 28 Pengprov PBVSI dari 34 Pengprov di seluruh Indonesia. Rakernas ini berlangsung selama dua hari, 21 dan 22 Januari 2024.
Rakernas yang mengambil tema “Melangkah Maju Meraih Prestasi Bolavoli Dunia” ini membahas kegiatan PBVSI dari Bidang Organisasi, Pembinaan Prestasi, Kompetisi dan Pertandingan serta Bidang Keamanan dan Kesehatan.