“Hari ini, pelanggan sudah semakin aware dan sekaligus mengapresiasi kualitas pelayanan PLN. Ke depan tuntutan layanan akan semakin tinggi. Tetapi tentu ini juga harus didukung kedisiplinan untuk menerapkan safety di lapangan. Ketika insan PLN menjalankan tugas dengan K3 yang terjamin, pelanggan akan merasakan kepuasan melalui layanan listrik yang berkelanjutan dan andal,” tegas Darmawan.
Direktur Distribusi PLN Adi Priyanto saat memimpin Inspection Day memaparkan, kegiatan ini merupakan perwujudan komitmen seluruh insan PLN dalam mengutamakan keselamatan pada setiap proses pekerjaan. Adi mengajak pegawai dan mitra kerja untuk melaksanakan pekerjaan dengan kualitas terbaik dan zero accident, melalui prinsip kembali pulang dengan One Piece, artinya lengkap, sehat dan selamat demi keluarga di rumah.
“Keselamatan bukan hanya menjadi tanggung jawab bidang K3, melainkan harus menjadi tanggung jawab kita semua. Setiap pegawai, dari pekerja lapangan, pekerja operasional hingga pimpinan tertinggi memiliki peran besar dalam menjaga keselamatan kerja,” ujar Adi.