Sebagai produk dispenser galon bawah, Niko Dispenser Galon Bawah lebih unggul dari prduk sejenis lainnya. Sebut saja, material Dispenser Galon Bawah besutan Niko ini sudah memenuhi standar Food Grade, yaitu ABS yang artinya layak digunakan untuk memproduksi perlengkapan makanan. Material akan dianggap memenuhi Food Grade jika tidak memindahkan zat-zat berbahaya dari produk wadah tersebut ke makanan yang akan dikonsumsi karena kualitas makanan tetap terjaga.
“Jadi Dispenser Galon Bawah Niko sangat aman, tidak mengandung bahan-bahan berbahaya bagi kesehatan manusia,” tandas Tjandra Lianto.
Keunggulan lainnya adalah teknologi Z-pipe. Teknologi ini mampu menyedot air hingga ke dasar air tanpa sisa. Tangki air terbuat dari bahan stainless steel anti karat. Stainless steel pada dasarnya merupakan bahan yang aman, mampu menyebarkan panas secara merata.
Inovasi Niko pada dispenser ini juga dapat dilihat pada fitur pendukung lainnya seperti Light Indicator, dimana lampu ini akan menyala sebagai tanda bahwa galon sudah kosong. Sedangkan Automatic Heat Safety Sensor adalah sensor yang berfungsi untuk memutus aliran listrik secara otomatis jika tanki air panas dalam keadaan kosong. Ini bisa mencegah timbulnya kebakaran karena aliran listrik yang terus menerus menyala saat tanki sudah kosong.