”Kegiatan ini memiliki tujuan untuk meningkatkan brand awareness BPJS Ketenagakerjaan, sehingga perusahaan yang hadir menjadi lebih loyal dan patuh serta membayar iuran di bulan berjalan atau Iuran Tepat Bulan (ITB). Selain itu perusahaan diharapkan dapat memberikan perlindungan jaminan sosial di ekosistem masing-masing perusahaan dan menerapkan program Sertakan di lingkup perusahaannya,” ungkap Bagus.
Bagus mengatakan, dalam kegiatan tersebut pihaknya mengajak peserta untuk mempraktikkan secara langsung dengan mengunduh dan menggunakan aplikasi JMO. Dalam aplikasi tersebut terdapat banyak fitur untuk peserta.
”Antara lain memantau perkembangan saldo JHT dan kami ajak langsung peserta untuk mendaftarkan pekerja rentan yang dikenalnya langsung melalui aplikasi JMO,” ucap Bagus. (msb/dani)