IPOL.ID-Even bergengsi akan dihelat Lembaga pendidikan BPK Penabur yakni festival paduan suara internasional bertajuk ‘Penabur International Choir Festival’ (PICF) 2024 di Gading International Jakarta pada 9-14 September 2024 mendatang.
Festival paduan suara internasional bergengsi ini ditargetkan bakal lebih meriah dari sebelumnya. PICF 2024 melombakan 15 kategori yang terdiri dari 4 kategori untuk sekolah dan 11 kategori untuk umum.

Ketua Panitia PICF 2024 Minar Pakpahan mengatakan kegiatan yang digelar dua tahun sekali ini telah mendapat persetujuan atau approval dari Kementerian Pendidikan Kebudayaan Riset dan Teknologi (Kemendikbudristek).
Selain dari Kemendikbudristek, BPK Penabur juga berharap Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) juga berkenan kembali memberikan approval seperti pada 2022 lalu.
“Dapat apresiasi dan atensi dari Kemendikbudristek atau kementerian apapun itu sangat penting buat peserta. Jadi ketika di sertifikat PICF ada logo Kemendikbudristek atau kementerian apapun, bisa dipakai oleh peserta untuk mengajukan ke jenjang yang lebih tinggi,” kata Minar Pakpahan usai perhelatan Best Student Choir Festival (BSCF) 2024 di Aula SMAK BPK Penabur Gading Serpong, Kota Tangerang, Banten, Sabtu (20/4/2024).