IPOL.ID – Viral di media sosial video seorang ibu diduga mencuri kentang milik pedangang di Pasar Siborongborong, Tapanuli Utara, Sumatera Utara.
Dalam unggahan akun Instagram @metsoszone pada Jumat (26/4/2024), terlihat emak-emak mengenakan baju berwarna merah muda, duduk di sebuah kursi dan dikelilingi oleh warga.
Terlihat jelas wajahnya emak-emak tersebut tampak kebingungan saat menerima perkataan dan amarah serta pertanyaan dari warga sekitar.
Terdengar salah satu permintaan yang menarik perhatian adalah tawaran hukuman tidak biasa yang diberikan oleh seorang pria.
Pria tersebut menawarkan dua pilihan kepada emak-emak yang diduga mencuri kentang, yang pertama ia minta ibu itu telanjang di depan umum atau dibawa ke kantor polisi.
“Sonari dua pilihan, sada telanjang ho, padua hon i boan tu kantor polisi (sekarang ada dua pilihan, satu telanjang, atau dibawa ke kantor polisi,” kata seorang pria gunakan bahasa daerah.
Terlihat emak-emak tidak mengatakan apa pun, hanya terdiam. Perekam video kemudian mendesaknya untuk segera memilih hukuman yang diberikan.
Hingga akhir video, tidak diketahui hukuman apa yang akhirnya dijalani oleh wanita tersebut. Namun, video tersebut telah beredar luas di media sosial dan menuai beragam komentar dari warganet.
“Mencuri itu kriminal dan dosa, tapi tindakan warga juga berlebihan,” ucap @bu***.
“Saya tidak perduli apa dia curi tapi penawaran itu tidak masuk akal sehat,” jelas @ba***.
“Dia memang mencuri kentang, tapi jangan kau injak harga diri perempuan, pelecehan gak si ini,”kata @jj***.
“Mengambil kesempatan dari kesempitan,” ucap @in***.(Vinolla)