Tujuan utama GPM adalah untuk menstabilkan harga pangan di masyarakat, terutama menjelang Hari Besar Keagamaan Nasional (HBKN). Permintaan masyarakat terhadap bahan pangan seringkali menyebabkan kenaikan harga, khususnya beras. Bupati Edi Damansyah menegaskan komitmennya untuk mengadakan GPM ini kembali.
“Sebelumnya, kegiatan serupa telah dilaksanakan di parkiran kantor bupati dan di kecamatan Sangasanga. Kedepannya, kami akan mengunjungi kecamatan lain dan bekerjasama dengan Kodim 0906 Kukar,” tutup Sutikno.
Dengan semangat kolaborasi dan komitmen dari berbagai pihak, GPM di Tenggarong menjadi contoh nyata bagaimana upaya bersama dapat memberikan manfaat bagi masyarakat dalam menghadapi tantangan harga pangan yang fluktuatif.(adv/diskominfokukar/OC)