IPOL.ID – Ramai di media sosial sebuah video seorang Pendeta Gilbert Lumoindong saat ceramah dalam sebuah acara di Gereja menimbulkan komentar netizen.
Terlihat dalam unggahan akun Instagram @kabarnegri pada Senin (15/4/2024), Pendeta Gilbert tampak melakuan ceramah dengan mengenakan bakit berwarna kuning dan celana hitam.
Dalam ceramah tersebut, terdebgar ia menyindir yang seolah-olah zakat 2,5 persen yang telah ditetapkan dalam agama Islam. sementara Kristen 10 persen.
“Saya Islam diajari bersih sebelum sembahyang, cuci semuanya. Saya bilang, lu 2,5 (persen) gua 10 persen, bukan berarti gua jorok, disucikan oleh darah Yesus,” ucap Gilbert dalam video tersebut.
Tak hanya itu, Gilbert mengatakan kalau zakat 10 persen itu membuat umatnya tidak perlu repot bergerak dalam melakukan ibadah.
“Seminggu sekali, gak usah cuci-cuci, gak usah bergerak-bergerak. Kita kan bayar 10 persen. Makanya kebaktian kita tenang aja, ya kan. Paling berdiri, nyanyi tepok tangan, santai,” jelasnya.
Lanjut dalam video Gilbert menyampaikan, Tapi kalau 2,5, setengah mati melakukannya. Gilbert juga mempraktikkan cara shalat, mulai dari mengangkat kedua tangan di samping kepala hingga rukuk.